Ricuh! Kader Demokrat Saling Baku Hantam dalam Muscab di Medan

Jumat, 15 Juli 2022 08:16 WIB

Share

MEDAN, SUMUT.POSKOTA.CO.ID

Partai Demokrat menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) IV Serentak Tahap Ketiga Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara (Sumut), di Hotel Le Polonia, Medan, Kamis 14 Juli 2022. Sayangnya, acara gelaran Muscab tersebut diwarnai kericuhan.

Informasi dihimpun di lapangan, dalam kericuhan itu salah satu kelompok pendukung calon Ketua DPC Partai Demokrat, sempat adu mulut hingga baku hantam dengan panitia penyelenggara kegiatan Muscab.

Saat dikonfirmasi terkait persoalan tersebut, Sekretaris DPD Demokrat Sumut, Yudha Johansyah, mengklaim hanya sempat terjadi miskomunikasi antara panitia dengan kader Demokrat. Secara keseluruhan, sambungnya, Muscab itu berlangsung kondusif.

"Hari ini DPD Partai Demokrat Sumut melaksanakan Musda cabang serentak gelombang ketiga. Ada miskomunikasi antara pihak panitia dengan pihak DPC Medan," kata Yudha.

Menurut Yudha, sebagaimana dilansir dari Okezone, Jumat 15 Juli 2022, kericuhan yang terajdi hanya bagian dari dinamika di internal organisasi Partai Demokrat. Kericuhan itu sendiri dipicu adanya persoalan administrasi (kelengkapan berkas) oleh salah satu calon ketua DPC yang belum terpenuhi saat akan masuk ke area Muscab.

"Dinamika organisasi. Ada miskomunikasi antara pihak panitia dengan pihak DPC Medan. Kami tetap menegakkan aturan yang berlaku di Partai Demokrat," ujarnya.

Yudha menerangkan, keributan terjadi ketika panitia acara dan satgas rajawali mengamankan pelaksanaan musda. Tiba-tiba, sambungnya, Ketua DPC Demokrat Medan Burhanuddin Sitepu yang menjadi salah satu ketua kandidat datang bersama PAC dan para pendukungnya.

"Saya dapat laporan salah satu kandidat datang berserta PAC dan para pendukungnya. Sempat terjadi perbedaan pendapat atau miskomunikasi dengan panitia. Tapi tadi berhasil kita damaikan. Jadi, tadi sudah saya jelaskan dengan Burhanuddin Sitepu dan beliau menerima," tutur Yudha.

Yudha menambahkan, saat ini kegiatan tersebut masih tahap proses registrasi. Pihaknya menunggu para kandidat ketua untuk melengkapi syarat yang dibutuhkan.

Halaman
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler